February 19, 2025

Ditpolairud Polda Kep Babel Melaksanakan Rendisgar Guna Membangun Transparasi dan Akuntabilitas 

0
BE9E1931-1390-4588-8C08-F4316FA33B83

Bangka Belitung – Ditpolairud melaksanakan kegiatan Pembahasan Rendisgar, RPD dan RKT satker Ditpolairud Polda Kep. Babel Ta. 2023 yang bertempat diaula mako ditpolairud polda Kep Babel, Rabu (14/12).

Kegiatan ini di pimpin oleh Wadir Polairud Polda Kep. Babel AKBP IRWAN DEFFI NASUTION, S.I.K, M.H  dengan

peserta rapat terdiri dari Para Kasubsatker di lingkungan Ditpolairud Polda Kep. Babel dengan mengikutsertakan pada Perwira dan Bamin masing – masing Subsatker.

Pembahasan Rendisgar, RPD dan RKT satker Ditpolairud Polda Kep. Babel Ta. 2023, dengan tujuannya Untuk memberikan gambaran rencana kerja satker Ditpolairud Polda Kep. Babel Ta. 2023 yang akan di laksanakan, dalam rapat pembahas juga di laksanakan perbandingan RKA -KL TA. 2022 dengan RKA – KL TA. 2023, Jumlah pagu yang di terima masing-masing Subsatker di lingkungan Ditpolairud Polda Kep. Babel sebagai bahan evaluasi.

Dirpolairud Polda Kep. Babel Kombes Pol Agus Tri Waluyo SIK MH menyampaikan setelah diterimanya rendisgar ini para Kasubsatker agar segera membuat Rencana Kerja Tahunan (RKT) sesuai dengan Rendisgar yang telah diterima sebagai pedoman dan dasar pelaksanaan kegiatan selama TA. 2023.

RJ13 | Foto: Ist.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *