Kunjungi Polres Karangasem, Wakapolda Bali: Dukung Program Comannder Wish Bapak Kapolri

KARANGASEM – Kedatangan Waka Polda Bali Waka Polda Bali Brigjen Pol Royche Harry Langie didampingi Karo SDM Kombes Pol Bonny Sirait, Kabid TI Kombes Pol I Ketut Agus Kusumayadi dan Kabag Dalpers Polda Bali yang diterima langsung Kapolres Karangasem AKBP Ni Nyoman Suartini, beserta pejabat utama dan kapolsek jajaran Polres Karangasem, Selasa (9/3/2021).
Dalam kunjungannya Wakapolda Bali Brigjen Pol Royche Harry Langie mengapresiasi tinggi langkah-langkah kepolisian dan inovasi-inovasi yang telah dilakukan Polres Karangasem dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama ini.
Disamping itu, Wakapolda Bali mengingatkan kesiapan dalam menghadapi beberapa tantangan kedepan yaitu dalam tugas membantu menangani penyebaran wabah Covid-19 dan pelaksanaan tugas mendukung program Comannder Wish Kapolri.
“Tidak ada tugas yang berat ketika kita melakukannya dengan ketulusan dan kekompakan. Juga harus bersinergi dengan stakeholder yang ada di Kabupaten Karangasem, lakukan komunikasi yang baik” kata Wakapolda, dilansir humas.polri.go.id, Rabu (10/3).
Brigjen Pol Royche Harry Langie berharap Polres Karangasem dapat melaksanakan penjabaran program 100 hari Kapolri dengan melakukan perubahan-perubahan dan inovasi-inovasi dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat.
“Kita apresiasi Polres Karangasem telah melakukan inovasi-inovasi pelayanan masyarakat seperti yang sudah disampaikan, kedepannya agar direncanakan terkait program peniadaan tilang langsung”, kata Waka Polda Bali, “Silahkan ibu kapolres untuk berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Pemda untuk teknis pelaksanaannya”, tambahnya.
Dalam upaya penanganan wabah Covid-19, Waka Polda Bali juga mengingatkan para personil untuk tetap mematuhi protocol Kesehatan dengan mengedepankan 4M dan 3T, yaitu Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak dan Menjauhi kerumunan serta Tes, Tracing dan Treatment.
Selain itu agar dikelola bersama terkait tentang PPKM, untuk diperhatikan karena tidak bisa di Denpasar saja, namun daerah lain harus sama-sama mendukung untuk mencegah penyebaran wabah.
“Mari kita doakan bersama-sama agar pandemi ini segera berakhir, dan kita dapat beraktivitas normal kembali”, imbuh Wakapolda Bali Brigjen Pol Royche Harry Langie.
Red/Foto: Ist.